SuaraBanten.id - Petugas Bandara Internasional Soekarno - Hatta, Tangerang, Banten pada Rabu (1/5/2019) digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki yang sudah dalam kondisi gantung diri di taman sekitar bandara.
Diketahui, jasad tersebut merupakan warga negara asing (WNA) asal Iran. Temuan mayat bunuh diri pertama kali ditemukan petyas yang sedang berpatroli di sekitar taman yang terletak di Terminal 3 Bandara Soetta.
Saat ditemukan, korban yang gantung diri di sebuah pohon dengan menggunakan tali koper itu di bagian wajahnya dipenuh dengan lendir.
“ Kondisinya sudah kaku dan wajahnya penuh lendir," kata Petugas Kesehatan pada Kantor Kesehatan Pelabuhan Klas I Soekarno Hatta, Sirjon Tanjung di lokasi.
Baca Juga: Akhirnya Buruh Boleh ke Depan Istana Merdeka
Dugaan sementara, korban melancarkan aksi bunuh diri itu pada Selasa (30/4/2019) malam.
Setelah menerima laporan terkait penemuan mayat, aparat Polres Bandara Soetta lalu mendatangi lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Kapolres Bandara Soekarno Hatta, Kombes Pol Victor Togi Tambunan menyampaikan, polisi masih menyelidiki aksi bunuh diri yang dilakukan WNA tersebut.
"Sampai saat ini juga masih kita lakukan penyelidikan, karena identitas juga belum kita temukan,” kata dia.
Dari hasil olah TKP, polisi telah menyita beberapa sejumlah barang bukti di antaranya sebuah koper yang ditemukan di lokasi mayat gantung diri. Guna mengetahui penyebab kematian korban, mayat WNA asal Iran tanpa identitas itu sedang diautopsi di RS Polri, Kramatjati, Jakarta Timur.
Baca Juga: 4 Fakta di Balik Ijtimak Ulama III: Anti Ulama Cebong, Prabowo Mendadak Ada
"Kita amankan koper, dalam koper itu ada green card, pakaian dan tiket diduga untuk terbang ke Malaysia," kata dia.
Berita Terkait
-
Skandal Timah! Bos Sriwijaya Air Hendry Lie Dibekuk Kejagung, Berawal dari Singapura
-
Dari Singapura untuk Perpanjang Paspor, Kejagung Ciduk Tersangka Kasus Timah Hendry Lie di Bandara Soetta
-
Diantar Menag Yaqut ke Bandara Soetta, Paus Fransiskus Tinggalkan Indonesia
-
Polisi Periksa 2 Saksi Terkait Kebakaran Di Terminal 3 Bandara Soetta
-
AP II Jamin Kebakaran di Terminal 3 Bandara Soetta Tak Ganggu Operasional Penerbangan
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya