SuaraBanten.id - Tak ingin ada lagi anggota Polri yang meninggal dunia karena kelelahan menjaga Pemilu 2019. Tim Dokter dan Kesehatan (Dokkes) Polda Banten memeriksa kondisi kesehatan para personel Polres Serang Kota dan TNI yang menjaga kertas dan surat suara.
Tim kesehatan dari Polda Banten berkeliling ke setiap PPK, untuk memeriksa kesehatan dan memberikan vitamin bagi anggota yang bertugas menjaga Pemilu 2019.
"Kami memberikan pelayanan kesehatan bagi anggota yang sedang melaksanakan Pam (pengamanan) di PPK, tempat giat rapat pleno terbuka," kata dr. Alfin, Ketua Tim Dokkes Polda Banten, ditemui di Gedung Pramuka, Kota Serang, Banten, Sabtu (20/04/2019).
Pemeriksaan kesehatan dan pemberian vitamin bagi personel TNI-Polri yang berjaga, untuk mengantisipasi bertambahnya anggota yang gugur saat menjaga Pemilu. Setidaknya, sudah ada 10 personel Polri yang wafat diduga akibat kelelahan mengamankan pesta demokrasi lima tahunan ini.
Baca Juga: Cinta Penelope Ditalak Saat Idap Kanker, Billy dan Pacar Beda Agama
"Pengecekan dan pemeriksaan kesehatan, dengan memberikan suplay obat dan vitamin terhadap anggota Polri dan TNI yang sedang bertugas," kata AKBP Firkan Affandi, Kapolres Serang Kota.
Polri dan TNI yang menjaga keamanan Pemilu berjalan lancar akan terus bertugas, hingga rapat pleno KPU RI. Sehingga kondisi tubuhnya harus selalu sehat.
Kini, tengah dilakukan rapat pleno penetapan rekapitulasi raihan suara untuk disetiap Panitia Pemungutan Kecamatan (PPK).
"Memelihara kesehatan aggota, agar selalu terjaga kesehatannya dan tetap bugar dalam melaksanakan tugas," terangnya.
Sebelumnya, 10 personil Polri gugur saat menjaga Pemilu 2019. Para korban meninggal karena kelelahan dan sakit.
Baca Juga: Sandiaga Sakit Belum Dibesuk, Erick Thohir: Pada Waktunya akan Ketemu
Ada yang meninggal saat menuju lokasi TPS hingga kelelahan karena mengawal kotak suara.
Berita Terkait
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Polda Banten Ringkus Seorang Tersangka Penipuan, Korbannya Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra
-
Rekam Jejak Brigadir AK di Polri, Dipecat Usai Tewaskan Bayi 2 Bulan Hasil Hubungan Luar Nikah!
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI
-
Auto Cuan Jelang Akhir Pekan, Buruan Klaim Saldo DANA Gratis 18 April 2025