SuaraBanten.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Banten mengakui hingga menjelang sehari sebelum pencoblosan Pemilu 2019, distribusu logistik baru mencapai 95 persen.
Menurut Komisioner KPU Banten Eka Satyalaksmana, sisa kebutuhan logistik pemilu ditargetkan bakal selesai pada Selasa (16/4/2019).
"Kebutuhan logistik 95 persen sudah terpenuhi. Ada beberapa yang akan dikirimkan nanti, sebagai pemenuhan kekurangan logistik hasil sortir dan pengecekan," katanya saat memantau penyaluran logistik pemilu di gudang KPU, Cinanggung, Kota Serang, Banten, Selasa (16/04/2019).
Eka memastikan kekurangan dan logistik pemilu yang belum terkirim akan dipenuhi hingga malam nanti.
Baca Juga: Penuh Rintangan, Cerita Pengiriman Logistik Pemilu di Karimunjawa
Sementara itu, terkait pengambilan logistik pemilu ke TPS, Eka menjelaskan nantinya petugas KPPS dan PPK yang mengambilnya di gudang KPU Banten bakal mendapat kawalan langsung dari Polri dan TNI.
"Mudah-mudahan hari ini sudah bisa kita terima, dan bisa kita distribusikan ke semua TPS," terangnya.
Hingga saat ini, Eka menjelaskan jumlah TPS khusus pemilih pindahan berjumlah 51 TPS. TPS tersebut berada di Bandara Soekarno-Hatta, lembaga pemasyarakatan, rumah tahanan dan rumah sakit di seluruh Banten.
"Di lapas dan rutan sudah kita siapkan TPS nya dan kemudian petugasnya juga sudah kita siapkan logistik. Setasiun, terminal, bukan termasuk yang (TPS) khusus," jelasnya.
Kontributor : Yandhi Deslatama
Baca Juga: Distribusikan Logistik Pemilu ke Wilayah Ini, Petugas Gunakan Kuda
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Dirut BRI Sunarso Raih Penghargaan TOP CEO Indonesia Awards 2024
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya