SuaraBanten.id - Tim Kuasa Hukum Robinsar - Fajar Hadi Prabowo (Robinsar-Fajar) melaporkan Lurah Gerem, Kecamatan Grogol, Kota Cilegon Rahmadi Ramidin ke Inspektorat Kota Cilegon.
Lurah Gerem tersebut diadukan ke Inspektorat Kota Cilegon atas dugaan pelanggaran netralitas ASN atau Aparatur Sipil Negara pada Pilkada Cilegon 2024.
Sebelumnya, tim Kuasa Hukum Robinsar-Fajar juga melaporkan Lurah Gerem ke Bawaslu Kota Cilegon dengan kasus serupa yakni dugaan pelanggaran netralitas ASN.
Tim Advokasi Robinsar-Fajar Hadi Prabow Irfan Aziz Abdillah mengatakan, pihaknya melaporkan oknum ASN yang diduga melanggar netralitas ASN.
"Kami melaporkan yang bersangkutan kepada Inspektorat Kota Cilegon, kami mencona menemui Inspektur Pembantu IV, tetapi sudah berjam-jam tidak berkenan menemui kami, kami hanya dihadapkan pada stafnya saja," ungkapnya di hadapan awak media, Senin (9/9/2024).
Dalam kesempatan itu, ia menyayangkan Inspektur Pembantu IV tidak menemuinya yang ingin melaporkan Lurah Gerem atas dugaan netralitas ASN. "Padahal, ketidaknetralan ini masalah yang serius. ASN harus netral," ujarnya.
Irfan memastikan bakal terus memantau tindak lanjut aduannya tersebut. Ia bahkan menyarankan untuk dilakukan sosialisasi terkait netralitas ASN agar hal serupa tidak terulang lagi.
"Kalau perlu di setiap kecamatan diadakan sosialisasi terkait nertralitas ASN untuk menekankan kepada lurah-lurah dan ASN lainnya," pintanya.
Irfan juga meminta Lurah Gerem ditindak tegas baik dilakukan penangguhan kenaikan pangkat serta non job.
Baca Juga: Serap Aspirasi Warga, Fajar Hadi Prabowo Siap Wakafkan Diri untuk Cilegon
"Harapannya ada sanksi tegas, jangan diabaikan. Agar ada efek jera kepada ASN lainnya yang bersikap tidak netral," pungkasnya.
Sementara itu, Staf Inspektorat Kota Cilegon Teguh Maha Indra mengatakan, pihaknya menerima aduan masyarakat terkait dugaan ASN yang melanggar netralitas.
"Dari salah satu paslon (Robinsar-Fajar), kop suratnya. Terkait ASN tidak netral, kalau secara alur kita wait and see dari Bawaslu," paparnya.
Berita Terkait
-
Serap Aspirasi Warga, Fajar Hadi Prabowo Siap Wakafkan Diri untuk Cilegon
-
Komitmen Helldy Agustian Cegah Korupsi Berbuah Manis, Inspektorat Cilegon Diundang ke Istana Negara
-
Paparkan Visi Misi di Depan Petinggi NasDem Banten, Robinsar Soroti Kekurangan Era Helldy Agustian
-
Gencar Temui Masyarakat, Robinsar Banyak Dapat Aduan Soal Pengangguran dan Jalan Rusak
-
Pengamat Sebut Banyak Dewan Terpilih Lebih Nyaman Erik Airlangga Jadi Ketua DPRD Cilegon
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 124 Kurikulum Merdeka
-
Syarat Masuk Sampah Tangsel ke Cilowong: Warga Minta CSR Rp1 Miliar dan Ambulans
-
BRI Perkuat Ekonomi Nasional Lewat Program Klasterku Hidupku, Dorong UMKM Tumbuh Berkelanjutan
-
Teken MoU dengan Pemkot Cilegon, Krakatau Steel Bahas Akses Pelabuhan Hingga KEK
-
Soroti Kepala Daerah Ditangkap KPK, Pengamat: Korupsi Politik Bukan Sekadar Serakah tapi Kalkulasi