SuaraBanten.id - Mantan Wakil Wali Kota Serang periode 2018-2023, Subadri Ushuludin menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota di Pilkada Kota Serang bulan November 2024 mendatang.
Masih banyak persoalan yang harus dibenahi di Kota Serang menjadi alasan Subadri Ushuludin mendaftar bakal calon Wali Kota Serang.
Diketahui, Subadri Ushuludin sebelumnya pernah menjabat sebagai Ketua DPRD Kota Serang dan Wakil Wali Kota Serang mendampingi Syafrudin.
Baca Juga:
Ratu Ria Maryana Pinang PDI Perjuangan dan Nasdem untuk Maju Bakal Calon Wali Kota Serang
Dikawal Pendekar, Syafrudin Kembalikan Formulir Bakal Calon Wali Kota Serang ke Nasdem
"Niatannya pengen berbuat yang terbaik. Selama saya belajar jadi ketua dewan, jadi wakil Wali Kota Serang, kesimpulannya masih terlalu banyak PR di Kota Serang," katanya saat ditemui di kantor DPD PDI Perjuangan Provinsi Banten, Rabu (8/5/2024).
"Mudah-mudahan tidak berlebihan, mudah-mudahan tidak takabur, saya pengen berbuat juga untuk Kota Serang," ungkap Subadri
Subadri juga menyinggung masih belum baiknya sejumlah pembangunan dasar di Kota Serang pasca terbentuk sejak 2007 silam usai Provinsi Banten memisahkan diri dari Provinsi Jawa Barat.
"Dari pembangunan dasar itu masih butuh peningkatan, mulai dari infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan masih banyak lagi," ujarnya.
Subadri mengatakan, dirinya ingin berbuat penuh untuk Kota Serang dengan mengincar kursi wali kota. Bahkan, Subadri menegaskan dirinya seolah tidak ingin bila harus kembali dicalonkan sebagai wakil wali kota di Pilkada Kota Serang 2024 mendatang.
"Kenapa saya harus mencalonkan sebagai wali kota? Karena pengen berbuat full (untuk Kota Serang)," ungkapnya.
"Saya daftarnya wali kota, bukan wakil. Saya yakin partai tidak hanya PDIP. Semua partai tergantung kita. Kalau kita daftar jadi wali kota, dia akan ngimbangin, ga bakalan daftar calon wali kota harus diposisikan ke wakil, ngehina itu namanya," sambung Subadri.
Untuk itu, ia pun berharap mendapatkan rekomendasi dari sejumlah partai politik di Kota Serang untuk memuluskan jalannya mengikuti kontestasi Pilkada Kota Serang di bulan November 2024 mendatang.
"Mudah-mudahan yang terbaik itu di kita, kan harapan ga ada salahnya," tandasnya.
Kontributor : Yandi Sofyan
Berita Terkait
-
Mobil Dinas Polisi Diduga Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Jual Pertamax Oplosan
-
Polda Banten Belum Kantongi Hasil Uji Lab Pertamax Oplosan di SPBU Ciceri Serang
-
Sejarah Banten, Arti Hingga Asal Usul di Baliknya, Cek Selengkapnya di Sini
-
Israel Invasi Suriah! 9 Tewas, Dunia Diminta Bertindak
-
Bakamla Evakuasi 12 ABK Kapal Motor Mutiara Ferindo 2 yang Terbakar di Perairan Banten
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
IHSG Hari Ini Anjlok Parah, Prabowo Mengaku Tidak Takut Hingga Singgung Judi
-
Kopicek: Ketika Komunitas Mata Hati Mengubah Stigma Tunanetra Melalui Kopi
-
IHSG Bergejolak, Prabowo Sesumbar: Saya Tidak Takut dengan Pasar Modal
-
7 Rekomendasi HP Murah Memori Jumbo Terbaru April 2025, Mulai Rp 2 Jutaan
-
AFC Sempat Ragu Posting Timnas Indonesia U-17 Lolos Piala Dunia, Ini Penyebabnya
Terkini
-
Ratusan Buruh Demo Pabrik Sepatu Gegara THR Tak Sesuai, Disnaker Lebak Panggil Manajemen
-
Kunjungan Wisatawan ke Serang Selama Libur Lebaran Capai 261.295 Orang, Terbanyak ke Pantai Anyer
-
Anak Sungai Cisadane di Teluknaga Tangerang Dipenuhi Sampah
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Jadi Langkah Gelap Ruang Jiwa untuk Memperluas Jangkauan Pasar
-
Lahir 2019, Berkat BRI Kini UMKM Unici Songket Silungkang Tembus Pasar Internasional