Korban penembakan kawanan perampok yang diduga akan mencuri mobil Daihatsu Xenia, Madi, warga Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang dilarikan ke RS Hermina. Korban terkena terjangan timah panas pada bagian pinggang, paha dan tangan.
Kapolsek Ciruas Kompol Cuaib membenarkan peristiwa tertembaknya salah seorang warga oleh pelaku yang diduga akan melakukan kejahatan. Peristiwa penembakan tersebut terjadi pada Jumat (3/11/2023) sekitar pukul 03.00.
“Iya betul, satu warga kena tembak pistol pelaku dan sudah mendapat perawatan di RS Hermina Ciruas,” ujar Kapolsek.
Cuaib mengungkapkan, Madi yang sedang melakukan tugas ronda bersama warga lain memergoki 6 pria tidak dikenal menggunakan 3 motor sedang mengincar mobil Xenia yang terparkir di garasi salah satu rumah warga.
Baca Juga: Kejamnya Israel, Luncurkan 12 Ribu Lebih Serangan Udara ke Gaza Sejak 7 Oktober
“Karena mencurigakan, korban berusaha menghampiri. Namun tanpa disangka, salah seorang pelaku menodongkan senjata api namun mendapat perlawanan hingga korban terkena tembakan pada bagian tangan,” ungkap Kompol Cuaib.
Karena dipergoki warga, kawanan perampok berusaha melarikan diri namun salah satu pelaku tertinggal. Lantaran terus dikejar warga, pelaku kembali menembakan pistolnya ke arah korban dan mengenai pinggang dan paha korban.
“Akibat luka tembak, korban tidak lagi mampu mengejar dan pelaku berhasil melarikan diri setelah menodong dan merampas motor pengojek yang kebetulan melintas,” Kapolsek.
“Personil Unit Reskrim masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui identitas pelaku. Dalam penyelidikan ini, kami dibantu Tim Resmob Satreskrim Polres Serang,” imbuhnya.
Kondisi Korban Penembakan Membaik
Baca Juga: Profil Aklani, Kades Banten Nyawer LC Pakai Uang Korupsi Proyek Rp 925 Juta
Korban penembakan kawanan perampok Jumadi alias Madi warga Desa Ranjeng, Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang,, Banten kini mulai membaik.
Berita Terkait
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Sisa Pagar Laut di Tangerang Kembali Dibongkar KKP
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan