SuaraBanten.id - Panas Bumi termasuk energi yang tergolong ramah lingkungan karena minim emisi dan salah satu prioritas pengganti energi fosil. PLTP Patuha berhasil menjadi sumber energi bersih bagi warga Bandung Selatan.
Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Patuha didirikan pada tahun 2014 dan dikelola oleh PT Geo Dipa Energi. Dikutip laman resmi Geo Dipa Energi, proyek dengan nilai lebih dari Rp 1 triliun ini terletak di sekitar Gunung Patuha di Jawa Barat yang berada sekitar 40 km di sebelah selatan kota Bandung. Geo Dipa Energi berhasil menyelesaikan pembangunan 1 unit PLTP di Patuha dengan kapasitas 60 MW pada 2014 lalu.
Mereka kini berencana mengembangkan PLTP Patuha Unit 2 dan Unit 3 masing-masing dengan kapasitas 55 MW. Sebagai informasi, volume emisi karbon semakin meningkat sehinggan menyebabkan pemanasan global serta perubahan iklim.
Ditambah dengan penggunaan bahan bakar fosil yang masih tinggi pada penggunaan kendaraan hingga mesin pabrik menjadi faktor terancamnya keamanan energi dan lingkungan yang sangat serius. Selain langka, bahan bakar fosil tak ramah lingkungan dan dibutuhkan energi bersih bersumber dari energi terbarukan yang aman, murah, dan jumlahnya tak terbatas.
Baca Juga: Forum IREIS 2023, Turbin Angin Efisien dalam Mengubah Energi Angin Menjadi Listrik
Patuha, sebuah kawasan di Wilayah Kecamatan Pasir Jambu, Kabupaten Bandung memilik potensi panas bumi yang sangat melimpah, sehingga menjadi harapan masyarakat untuk mendapatkan akses energi bersih.
Kawasan ini disebut sebagai surga energi panas bumi, sehingga keberadaannya harus dilestarikan dan dimanfaatkan dengan baik demi kepentingan masyarakat dan negara.
Dilansir dari Ayo Bandung (jaringan Suara.com), PLTP Patuha dikembangkan dengan investasi sebesar Rp 1,2 Triliun. PLTP Patuha dinyatakan mampu melistriki sebanyak 60 ribu rumah dan diyakini dapat menurunkan emisi gas rumah kaca sebesar 377 ribu ton CO2/ tahun.
Pada tahun 2023 ini, PT Geo Dipa Energi telah mengembangkan PLTP Patuha Unit 2 dengan kapasitas 55 Watt. Selain memberi manfaat langsung dari segi kelistrikan, PLTP Patuha juga telah meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Bandung.
PLTP ini telah menyetor lebih dari Rp 11 Milyar kepada Pemda agar daerah penghasil panas bumi ini dapat merasakan langsung manfaat dari adanya Pembangkit Listrik berbasis energi terbarukan ini.
Baca Juga: Pemprov dan BUMN Keroyokan Olah Sampah Jadi Energi
Selain panas bumi, masih banyak sumber energi terbarukan yang melimpah di Jawa Barat seperti angin, air hingga biomassa namun keberadaannya masih belum digunakan secara maksimal.
Berita Terkait
-
Arab Saudi Tertarik Bisnis Mineral di Indonesia
-
Pertachem Pasarkan Green Coke Guna Mendukung Hilirisasi Menuju Swasembada Energi
-
Flores Bakal Jadi Pulau Panas Bumi, Amankah Buat Lingkungan?
-
Pertamina, Hyundai Motor Grup, dan Pemprov Jawa Barat Kembangkan Proyek Waste-to-Hydrogen di Bandung
-
7 Tanaman Fengshui Pembawa Energi Positif, Rumah Tenang Rezeki Lancar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Serang Diprediksi Menurun
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal