SuaraBanten.id - Laga Timnas Indonesia vs Thailand dalam Piala AFF 2022 akan berlangsung pada Kamis (29/12/2022) sekira pukul 16.30 WIB. Pertandingan tersebut bisa disaksikan secara streaming melalui Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand.
Pertandingan Timnas Indonesia kontra Thailand pada grup A Piala AFF 2022 sore ini akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK). Tim asuhan Shin Tae-yong bakal menjalani laga sulit pada sore ini.
Timnas Indonesia bakal menghadapi Thailand yang merupakan juara bertahan sekaligus pemegang trofi paling banyak dalam Piala AFF.
Berdasarkan catatan kedua tim selama ini, tim Gajah Perang (Julukan Timnas Thailand) mendominasi kemenangan. Sejak pertama kali bertemu pada 1957, Timnas Indonesia menang 25 kali, sementara Thailand sebanyak 40 sisanya berakhir seri.
Meski demikian, dukungan puluhan ribu suporter bisa dimanfaatkan sebagai kans memperbaiki rekor buruk selama ini. Bukan tidak mungkin, Theerathon Bunmathan dan kawan-kawan dalam tekanan di laga nanti.
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Thailand.
Terkait pertandingan hari ini, Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong yakin anak asuhannya bisa mengalahkan Thailand. Shin Tae-yong yakin Timnas Indonesia saat ini berbeda dari sebelum-sebelumnya.
Shin Tae-yong pun mengaku akan langsung menurunkan tim terbaik dan tak akan coba-coba komposisi pemain. Terlebih beberapa nama sudah diistirahatkan seperti Jordi Amat dan Fachruddin Aryanto saat bertanding melawan Brunei Darussalam dua hari lalu.
Laga sore ini bakal menjadi kesempatan Timnas Indonesia mengunci predikat juara Grup A Piala AFF 2022. Meski masih tertinggal secara selisih gol, Skuad Garuda bisa menggeser Thailand jika memenangkan laga sore ini.
Baca Juga: Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Thailand: Formasi Kejutan Shin Tae-yong
Di sisi lain, pertandingan melawan Thailand tentu tidaklah mudah. Sebagai tim berpengalaman tentu mereka ingin kembali menjadi juwara buat ketujuh kalinya.
Berita Terkait
-
Calvin Verdonk Akhirnya Menyerah: Saya Tidak Sanggup Main
-
3 Alasan Pilar Penting Timnas Indonesia Absen di Laga MU vs ASEAN All Stars
-
Ancaman Itu Bernama Zhang Yuning, Teman Kevin Diks Pernah Bikin Malu Timnas Indonesia Era STY
-
Akhirnya Erick Thohir Bicara Rencana Timnas Indonesia U-17 Tambah Pemain Naturalisasi
-
Thom Haye Dihancurkan Mantan Sendiri, Hasil SC Heerenveen vs Almere City Liga Belanda
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
UMKM Naik Kelas: BRI Bantu Eksportir Batik Tulis Pertama Dari Lamongan
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang