SuaraBanten.id - Belakangan nama Pesulap Merah berhasil mencuri sorotan publik. Belum lama ini publik dikejutkan dengan Pesulap Merah yang membongkar trik sulap dukun yang dianggap berkedok agama yaitu Gus Samsudin.
Sosok pesulap merah tersebut semakin menjadi sorotan karena sekarang banyak diundang menjadi bintang tamu di berbagai acara televisi maupun kanal YouTube.
Pesulap Merah tersebut memiliki nama asli Marcel Radhival. Dengan penampilan nyentrik, rambut dicat berwarna merah dan mengenakan kostum merah yang senada membuat warganet penasaran dengan sosok asli pesulap merah sebenarnya.
Namun, rasa penasaran tersebut terjawab melalui video yang viral diunggah akun Instagram @insta_julid. Dalam video viral tersebut sang pesulap merah sendiri yang menunjukkan kepada warganet bagaimana wajah aslinya.
Dalam video tersebut Pesulap Merah mencopot wig dan baju khasnya tersebut di hadapan kamera warganet dibuat kaget dengan parasnya.
"Aslinya gue adalah kek gini" sembari membuka kostum merahnya tersebut
"Jadi rambut gue ini sebenernya asli, asli wig. Ini karakter lelaki yang gue buat khusus agar kamu lebih mudah mengingat tentang ilmu merah atau pesulap merah atau apa yang gue sampaikan." Ungkap Marcel Radhival
Marcel kemudian membuka wig dan langsung terlihat rambut hitam tebal yang dimilikinya. Ia juga menunjukkan bagaimana outfit kesehariannya yang mengenakan hoodie, kacamata dan topi.
Sontak video tersebut pun menuai beragam komentar yang menyebutnya tampan dan tak sedikit pula yang menyamakannya dengan Mitha 'The Virgin'.
"Ganteng eur aslinya!! Syg dipakekin wig merah krn profesi jd beda bgt" kata akun @fa****50
"Kubilang kau tampan & pemberani bro... #dukungpesulapmerah #stoppembodohanpublik" imbuh @de****an.
"kenapa jd kaya mitha the virgin yak." ungkap @sh****yu.
"Udah pake topi kok tetep mirip mita the virgin ya (emot tertawa)," sambung @wi****ah.
"Coba itu eye liner & foundation dihapus kak..biar lbh keliatan natural (emot tertawa)," timpal @di****ah.
Berita Terkait
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya
-
Viral Pria Bayar Bagasi Pesawat Lebih Mahal dari Harga Tiket, Ini Penyebabnya
-
Rebutan Cowok Berujung di Kantor Polisi, Ekspresi Petugas saat Interogasi Pelajar Disorot
-
Anak Menteri Keuangan Yudo Sadewa Kembali Viral, Kali Ini Diduga Sindir Gibran Lewat Postingan Satir
-
Viral Bawang Bombai Berkarung-karung Dibuang di Lereng Curam Batam, Ternyata...
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
Terkini
-
Laba Rp41,2 Triliun dan Aset Tembus Rp2.100 Triliun, BRI Mantap Lanjutkan Strategi Buyback Saham
-
Viral, Pegawai Puskesmas di Kota Serang Asyik Senam saat Pasien Antri Pelayanan
-
Lantik 269 Pejabat Baru, Wali Kota Serang Minta ASN Rajin Turun ke Masyarakat
-
14.000 Lebih Pengunjung Padati FLOII Expo 2025: Bukti Potensi Besar Industri Tanaman Hias Indonesia
-
Cengkeh Terkontaminasi Radioaktif? Begini Penjelasan Lengkap Pemerintah Soal Kasus Lampung Selatan