Scroll untuk membaca artikel
Andi Ahmad S
Rabu, 16 Maret 2022 | 14:07 WIB
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama Presiden Joko Widodo tengah melaksanakan prosesi kendi untuk meresmikan pembangunan Ibu Kota Negara Nusantara. [Instagram]

SuaraBanten.id - Dukungan terus mengalir untuk Ganjar Pranowo sebagai calon presiden (Capres 2024), sejumlah daerah sudah menyatakan sikap untuk mendorong Gubernur Jawa Tengah jadi Presiden 2024.

Kekinian, dukungan datang dari ratusan santri dan mahasiswa yang tergabung dalam Santri Dukung Ganjang wilayah Banten.

Mereka menggelar aksi sosial dan ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Ciceri dan Makam Sultan Maulana Hasanuddin, Banten.

Pembina Santri Dukung Ganjar Wilayah Banten, Ahmad Yury Alam Fathallah menyebut aksi sosial dan ziarah ini dilakukan untuk mengenang jasa para pahlawan.

Baca Juga: Santri di Banten Deklarasi Dukung Ganjar

Bukan hanya itu, ziarah juga bisa menumbuhkan kepekaan untuk memilih pemimpin yang peduli terhadap kaum santri di masa depan.

“Kegiatan ini punya dua tema, yaitu ‘Santri Sadar Pemimpin’ dan ‘Santri Peduli Warisan Sejarah’. Pesan pertama para santri untuk tidak melupakan sejarah bangsanya bahwa para santri berjuang dalam memerdekakan bangsa ini,” katanya, mengutip dari Bantennews -jaringan Suara.com, Rabu (16/3/2022).

“Kemudian pesan kedua adalah para santri punya sikap untuk sadar dan memilih pemimpin mereka yang peduli terhadap nasib para santri ke depan,” tambahnya.

Di samping menggelar aksi sosial dan ziarah, di sekitar lokasi itu juga digaungkan deklarasi Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Yury bilang, dukungan tersebut dilakukan agar Ganjar maju menjadi Presiden RI di 2024.

“Hari ini kegiatan deklarasi santri Banten mendukung bapak Ganjar Pranowo menjadi presiden 2024. Pesertanya ada 100 orang lebih terdiri dari santri, kyai, ustaz-ustaz dari 8 kabupaten/kota Provinsi Banten,” ucapnya.

Baca Juga: Teriakan Anies-AHY Bergema dalam Pelantikan Pengurus DPD Demokrat DKI Jakarta, Sinyal Duet Capres-Cawapres 2024?

Yury menyebut, gerakan ini merupakan usulan berbagai pimpinan pesantren dan santri, memberikan sikap dukungan terhadap calon pemimpin Indonesia di masa akan datang. Dari situlah, sosok Ganjar dinilai sebagai pemimpin ideal.

“Menurut kami bapak Ganjar ini memilki pengalaman di bidang birokrasi pemerintahan yang cukup, dan bersih dari korupsi. Kemudian bapak Ganjar juga mengenai komunikasi sangat baik khususnya bagi para santri dan peduli dengan nasib santri,” tutupnya.

Load More