SuaraBanten.id - Baru-baru ini publik dibuah heboh khususnya masyarakat Lebak Banten, dengan adanya kabar Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Kabupaten Lebak Dartim meminta uang kepada pengusaha.
Kasat Pol PP dan Damkar Lebak Dartim membantah bahwa dirinya telah mengirimkan pesan singkat dan meminta sejumlah uang pada pengusaha.
“Saya baru dapet info itu tadi, dan saya tegaskan bahwa itu bukan saya,” tegas Dartim kepada wartawan, mengutip dari Bantenhits -jaringan Suara.com.
Dartim mengungkapkan, hal seperti ini bukan kali pertama, namun sudah pernah terjadi sebelumnya.
Baca Juga: Terjebak Kobaran Api, Seorang Ibu dan Dua Anak Balitanya Tewas Terbakar di Kebayoran Lama
Modusnya sama, yakni setiap ada kegiatan penutupan pelanggaran Perda, oknum itu langsung menghubungi pemilik usaha yang baru saja pihaknya tutup atau segel.
“Jadi setiap ada penutupan itu pasti saja ada kasus seperti ini. Oknum itu menghubungi pengusaha dan bilang bahwa dirinya dapat kembali membuka usaha pengusaha itu jika memberikan sejumlah uang,” ungkapnya.
Lebih jauhnya, Ia akan melaporkan kasus ini kepada Aparat Penegak Hukum (APH) agar mengusut kasus yang telah mencoreng nama baiknya itu.
“Kita akan laporkan kepada aparat yang berwajib, karena ini sudah mencoreng nama baik saya,” pungkasnya.
Untuk diketahui, pelaku yang menggunakan nomor 081237862386, orang tak dikenal itu meminta agar pengusaha mentransfer uang sedikitnya Rp15 juta melalui rekening yang mengatasnamakan Susy Ernawati, dengan nomor rekening BRI 018-601-104-624-504.
Baca Juga: Viral Chat Kasatpol PP Lebak Minta Uang Rp15 Juta Beredar, Faktanya?
“Ya kemarin saya dapat pesan whatssApp kemarin dari orang yang mengatasnamakan Kepala Satpol PP Lebak. Ia minta sejumlah uang,” kata Kuswandi, salah satu pengusaha tambak udang di Lebak Selatan.
“Saya diminta uang Rp15 juta, katanya biar usaha saya dibuka lagi,” tambahnya.
Berita Terkait
-
Pramono Minta Satpol PP Berantas Parkir Liar di Tanah Abang: Itu Tugasnya, Bukan Bubarkan Orang Demo
-
Kang Dedi Mulyadi Ngomel Lihat Jemuran CD di Pinggir Jalan, Ya Allah Enggak Kira-kira
-
Publik Lebih Percaya Pemadam Kebakaran, Pramono Anung: Suami Istri Berantem? Damkar
-
Dongkol Anak Buah Bubarkan Demonstran Tolak UU TNI di DPR, Pramono Habis-habisan Marahi Satpol PP
-
Satpol PP Beberkan Alasan Bubarkan Aksi Tolak UU TNI di Depan Gedung DPR
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Kabupaten Serang Diprediksi Menurun
-
Dua Orang Tim Andika-Nanang Pelaku Politik Uang Ditangkap di Cikeusal