SuaraBanten.id - Jerome Polin trending di Twitter, Selasa (25/1/2022) malam. Salah satu cuitan Jerome Polin dianggap menyinggung pembalap Indonesia.
Ini bermula saat Jerome mencuitkan tentang pembalap. Ia bertanya apakah ada pembalap Indonesia yang mengikuti balapan internasional saat mengomentari sebuah berita tentang MotoGP.
"GILEE KEREN BANGET! Ada gak sih pembalap Indonesia yang balapan di balapan Internasional?? #IndonesiadiMotoGP," cuit Jerome Polin di Twitter.
Ia langsung dikritik pembalap nasional, Sean Gelael, hingga membuat warganet ikut gaduh di linimasa Twitter.
Baca Juga: Jerome Polin Dinilai Tak Hormati Pebalap Indonesia, Langsung Kena Tegur Sean Gelael
Melalui Instagram, Sean menyentil cuitan Jerome Polin. Ia menegaskan, para pebalap sudah mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
"Kupikir, kamu bisa berlagak pintar, tapi nyatanya mereka tidak mengajarimu cara menghormati orang lain. Orang-orang yang punya suara benar-benar perlu mulai berpikir dibanding sekedar mendapatkan penonton dan mendapatkan like," sentil Sean.
"@jeromepolin kita sudah kibarkan merah putih dan mengharumkan bangsa," tegasnya.
Melihat akun Twitter Jerome, ia mulai buka suara soal sentilan Sean Gelael. Jerome mengaku sudah menghubungi pebalap yang pernah berkiprah di FIA World Endurance tersebut dan meminta maaf atas cuitannya.
"Halo semua, tadi aku dan bang gelael berdiskusi mengenai tweet ini dan aku dapet banyak nasehat dari beliau. Thank you buat semua yang udah kasih nasihat, info2, dll. Im sorry and will learn from this," cuit Jerome.
Baca Juga: Jelang Musim Kedua di Tim Satelit Yamaha, Andrea Dovizioso: Saya Ingin Ungguli Valentino Rossi
Dalam klarifikasinya itu, Jerome juga membagikan tangkapan layar percakapannya dengan Sean Gelael lewat DM Instagram. Sean terlihat menasihati Jerome agar lebih berhati-hati mengingat ia adalah seorang influencer.
Berita Terkait
-
Yamaha Keluar dari Zona Nyaman, Mengintip Sosok Mesin V4 yang Siap Menggetarkan MotoGP
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Yamaha Siap Tinggalkan Mesin Inline, Bakal Gunakan V4 untuk MotoGP Mendatang
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan