SuaraBanten.id - Pertandingan Timnas Indonesia vs Singapura pada babak pertama leg 2 semifinal Piala AFF 2020 berlangsung dramatis. 10 pemain Singapura berhasil menahan imbang Indonesia diakhir babak pertama dengan skor 1-1.
Timnas Indonesia memang membuka keunggulan dalam laga yang berlangsung di Stadion Nasional, Singapura, Sabtu (25/12/2021) meski pada akhirnya dibalas Singapura jelang akhir babak pertama.
Timnas Indonesia tampak menyerang lebih dahulu sejak babak pertama bergulir. Skuad Garuda tampak mendominasi penguasaan bola dan melancarkan tekanan demi tekanan ke gawang Singapura.
Ricky Kambuaya pada menit ke-6 memperoleh peluang atas sodoran bola dari Witan Sulaeman. Namun sayang, tendangan keras Kambuaya yang dilepaskan dari dalam kotak penalti berhasil diblok oleh Irfan Fandi dan hanya berbuah tendangan penjuru bagi Indonesia.
Baca Juga: Susah Payah Singkirkan Singapura, Timnas Indonesia ke Final Piala AFF 2020
Meski demikian, keberuntungan Singapura tak berlangsung lama. Pada menit ke-12, pertahanan The Lions yang dijaga Hassan Sunny akhirnya berhasil dibobol Indonesia.
Serangan yang berawal dari umpan lambung Dewangga, Witan yang dituju sempat memperdaya dua pemain belakang dan kiper Singapura sebelum melepaskan umpan manis ke depan gawang.
Umpan Witan diolah Ezra Walian yang berdiri bebas tidak terkawal dengan mudah mencocor bola ke dalam gawang hingga membawa Timnas Indonesia unggul 1-0.
Singapura langsung bereaksi ketika tertinggal satu gol. Tim besutan Tatsuma Yoshida tampil lebih agresif dibanding 15 menit pertama pertandingan.
Serangan dilancarkan para penggawa The Lions yang dihasilkan dari beberapa kali merebut bola dari lini tengah terbilang baik. Namun, serangan dari sisi lapangan maupun dari tengah belum berhasil menyeimbangkan kedudukan.
Baca Juga: Sengit! Imbang 2-2, Duel Timnas Indonesia vs Singapura Lanjut ke Babak Tambahan 2x15 Menit
Tampil sangat disiplin dan tenang, pemain Indonesia tidak terburu-buru dalam melancarkan serangan. Meski demikian, saat celah terbuka, ancaman langsung dilancarkan skuad Garuda.
Berita Terkait
-
Hasil Final Four Proliga 2025: Jakarta Popsivo Polwan Bekuk Gresik Petrokimia
-
Asnawi dan Muhammad Ferrari Belum Tentu Dilepas ke Tim ASEAN All Star?
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Pemain Timnas Indonesia Pantang Main Guling-guling Jika Ogah Disemprot Alex Pastoor
-
UI Sesalkan Mahasiswanya Dokter PPDS Jadi Pelaku Pelecehan, Rekam Mahasiswi Sedang Mandi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Korban Panganiayaan Oleh Oknum TNI di Serang Alami Trauma Mendalam
-
Gakumdu Amankan Pelaku Politik Uang Jelang PSU Kabupaten Serang, Uang Puluhan Juta Jadi Bukti
-
Diduga Dianiaya Oknum TNI, Pemuda di Serang Tewas
-
Perhiasan Batu Alam Lokal Go Internasional Bersama BRI
-
Auto Cuan Jelang Akhir Pekan, Buruan Klaim Saldo DANA Gratis 18 April 2025