SuaraBanten.id - Kejujuran berbuah manis, kata-kata itu mungkin menggambarkan apa yang sudah dilakukan Halimah (36) yang merupakan cleaning service Bandara Soetta alias Bandara Soekarno-Hatta.
Cleaning service temukan dompet berisi cek saat ia menjalankan tugas bersih-bersih di Terminal Keberangkatan 2E Bandara Soetta. Saat dilihat, ternyata cek senilai Rp35,9 miliar yang ditemukan olehnya. Halimah pun langsung menyerahkan dompet berisi cek itu ke petugas keamanan Bandara Soetta.
Nah, terbaru kabarnya kejujuran Halimah pun akhirnya berbuah manis. Kini cleaning service diganjar promosi jabatan oleh PT Angkasa Pura Sulusi (APS).
"Alhamdulillah, dari pengawas cleaning service menjadi supervisor cleaning service. Saya sangat bersyukur sekali atas rezeki yang diberikan ini. Pasti semua merasa bahagia atas apresiasi yang diberikan kepada saya ini," ujar Halimah seperti dikutip dari Instagram @abouttng, Sabtu (30/10/2021).
Baca Juga: Viral!! Halimah, Cleaning Service Bandara Soetta Serahkan Dompet Isi Cek Rp35,9 Miliar
Tak hanya promosi jabatan, Halimah juga dijanjikan mendapat satu penghargaan lainnya. Hingga saat ini, Halimah sudah 10 tahun bekerja sebagai cleaning service di Bandara Soetta.
"Saya belum tahu, itu mah masih rahasia perusahaan (penghargaan). Yang sudah tahu ya itu tadi, naik jabatan. Tetapi katanya memang ada lagi penghargaannya," ungkapnya.
Diberitakan sebelumnya, Halimah menceritakan penemuan cek bermula Jumat (29/10/2021) sekira pukul 10.00 WIB ketika Halimah sedang bersih-bersih di ruang tunggu keberangkatan Terminal 2E Bandara Soetta.
Halimah saat itu menemukan 5 buku tabungan dan paspor yang di dalamnya berisi cek.
"Setelah itu langsung saya amankan dan serahkan ke sekuriti bandara. Saat dicek, isinya ada cek senilai Rp35,9 miliar, paspor, dan 5 buku tabungan," katanya.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG 30 Oktober 2021 Tangerang Banten: Waspada Hujan Lebat
Ia menuturkan, sebetulnya ada dua cek di dalam dompet tersebut. Salah satu cek sudah dalam kondisi terparaf tapi belum tertera nilainya.
Berita Terkait
-
Bandara Soetta Bantah Isu Kebakaran, Deputi Komunikasi Sebut Ada Pabrik Plastik yang Terbakar
-
H-2 Lebaran, Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta Mulai Menurun
-
Menjamin Penumpang Mudik Lebaran Aman dan Nyaman, Pelita Air Lakukan Inspeksi Keselamatan
-
Hampir Rampung, Pembangunan Overlay Runway Selatan Bandara Soetta Capai 83,98 Persen
-
Mulai 15 Maret, Penerbangan Citilink di Bandara Soekarno-Hatta Pindah dari Terminal 3 ke 1C
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang