SuaraBanten.id - Seorang gadis nekat kabur dari rumah di Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi dan bertolak ke Jakarta. Untuk biaya ke Jakarta gadis ini bahkan jual motor orangtua.
Parahnya, gadis kecil nekat jual motor orangtua demi ketemu temen mabar atau main bareng FF. Kisah gadis ini berakhir pilu saat teman sang gadis menolak untuk menemuinya.
Anak muda kini punya teman virtual melalui game online. Bahkan kini mereka lebih banyak menghabiskan waktu bersama teman mabar.
Belakangan, beredar video viral yang menunjukan seorang gadis nekat jual motor orangtua demi ketemu teman mabar.
Baca Juga: Viral Video Wanita Digeledah Pegawai Toko, Sembunyikan Belanjaan 1 Troli di Balik Baju
Namun, sayangnya teman sang gadis tak mau menemuinya sehingga menyebabkan ia tersesat di Jakarta.
Dalam sebuah video viral yang dibagikan oleh sebuah akun Instagram, gadis tersebut diketahui nekat menjual motor orangtua untuk menemui teman game onlinenya.
Bocah tersebut, yakni Indri ingin bertemu dengan teman main bareng (mabar) Free Fire (FF), namun malah terdampar di Jakarta.
Bukan cuma itu, gadis berkerudung tersebut dikabarkan lebih dulu menjual sepeda motor bapaknya untuk biaya menuju ke Jakarta.
Videonya pun viral disejumlah media sosial, termasuk akun Instagram @memomedsos.
Baca Juga: Bertaruh Nyawa Demi Sekolah, Viral Siswa SD Menyeberang Sungai Pakai Jaring Bambu
“Seorang remaja di jambi diduga kabur dari rumah menjual motor bapaknya untuk menemui cowok FF nya di Jakarta,” tulis caption unggahan tersebut.
Dalam video singkat itu, terlihat Indri bercerita kepada seseorang sembari menangis sesenggukan.
Meski sudah datang ke Jakarta, namun ternyata teman bermain game FF-nya tersebut tak mau menemuinya hingga membuatnya terdampar di bandara. Karena hal tersebut, membuat Indri merasa menyesal dan menangis.
Viralnya video itu lansung diketahui keluarga Indri yang tinggal di Desa Tangkit, Kecamatan Sungai Gelam, Kabupaten Muaro Jambi, Provinsi Jambi.
Keluarga Indri dikabarkan langsung menuju ke Jakarta itu menjemputnya di bandara untuk dibawa pulang.
Tak pelak, unggahan video itu langsung mendapatkan beragam komentar dari netizen di internet.
“Hah, aku kalau jadi ortunya bingung harus marah atau sedih,” tulis @tiaramulialma21 dikutip via vivanews.
“Yang cewe nangis, yang cowo pasti lagi pristel,” timpal @galihdaffa34.
“Buseeetttt ampe jual barang2 orangtua. Bandelnya gue dlu mentok2 make uang SPP,” kata @ataaaaaaa7.
Berita Terkait
-
Viral Cerita Wanita Mengidap Tumor Payudara Gegara Sering Konsumsi Seblak
-
Icip Menu Kopi Dusun, Kuliner Tradisional di Candi Muaro Jambi
-
Candi Muaro Jambi: Pesona Sejarah yang Kian Memukau Pasca Revitalisasi
-
Kebangetan! Makam Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Kini Malah Dipakai buat Syuting Video Klip
-
Kisah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan Diduga Bakal Difilmkan, Gelagat Sang Ibu Disorot
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga Garmin Venu 3 dan Spesifikasinya
-
Eks Kabid BPBD Banten Dituntut 4 Tahun Penjara Gegara Pengadaan Laptop Fiktif
-
Tabrakan Mobil Polisi di Cadasari Pandeglang Diduga Dipicu Karena ODGJ Ngamuk
-
AC Terasa Kurang Dingin? Ini Kemungkinan Penyebabnya
-
Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Tangerang Tanggapi Kericuhan Konfercab