SuaraBanten.id - Sepasang suami istri selama 8 tahun tidak punya anak. Begitu melahirkan, si istri langsung diberikan 3 anak kembar.
Mereka adalah Miftahudin Suryana (33) dan Indah Rahmawati (31). Ditemui di rumah orang tuanya di Perumahan Laswi Residen, Kelurahan Cikalang, Kecamatan Tawang, Kota Tasikmalaya, pasangan yang menikah pada tahun 2013 ini tidak hentinya mengucapkan rasa syukur atas nikmat yang diberikan Tuhan.
Sebagai bentuk rasa syukur itu, mereka memberi nama ketiga anak kembar mereka yakni Adiyanata Zabdan Pranadipta, Adiyasaka Zaidan Pranadipta dan Adiyatama Zahdan Pranadipta.
Nama-nama tersebut dipilih sendiri pasangan Miftah dan Indah dari silsilah nama keluarga Sangsakerta dan bahasa Arab.
Baca Juga: Atta Halilintar & Aurel Hermansyah Ingin Punya Anak Kembar, Begini Caranya
Miftahudin mengatakan, ketiga bayinya itu lahir berselang satu menit yakni pukul 11.37 WIB, Rabu (3/3/2021) lalu melalui operasi cesar di Rumah Sakit Ibu dan Anak Limijati Bandung.
"Alhamdulilah, saya tidak henti berucap syukur kepada Allah. Ketiga bayi lahir dengan selamat dan sehat. Begitu juga ibunya, meski harus melahirkan secara caesar," jelas Miftahudin, Senin (22/3/2021).
Selama penantian 8 tahun itu, Miftah mengaku tetap sabar tawakal serta terus berikhtiar untuk mempunyai buah hati.
Mereka selalu saling menguatkan ketika banyak pertanyaan dari keluarga dan kerabat kapan bisa mempunyai anak.
Bentuk ikhtiar yang dilakukan kata Miftahudin, mereka mengikuti program hamil dengan inseminasi. Upaya ini pun dilakukan setelah banyak melakukan pertimbangan dan konsultasi. Termasuk dari mereka yang sudah berhasil mengikuti program tersebut.
Baca Juga: Aurel ke Dokter Kandungan Jelang Nikah dengan Atta, Hamil Duluan?
"Alhamdulillah, ikhtiar kami dijawab Allah. Saya mengandung dan melahirkan anak kembar tiga sekaligus. Ini seolah keajaiban bagi kami," tambah Indah Rahmawati.
Berita Terkait
-
Berapa Tarif Endorse Anak Kembar Mpok Alpa? Bikin sang Ibu Girang Sudah Dapat Job sejak Dalam Kandungan
-
Kisah Perjuangan Koh Dennis Lim dan Istri Menanti Kehamilan: 5 Tahun Berusaha Kini Akhirnya Mengandung Anak Kembar
-
Bahagia Berlipat Ganda! 8 Artis Indonesia Ini Melahirkan Anak Kembar
-
Jarang Diketahui, Ini Makna Indah di Balik Nama 'Raffi Ahmad' yang Kini Dipakai Anak Kembar Mpok Alpa
-
Hamil Anak Kembar, Influencer Malaysia Dirampok di Spanyol hingga Tersungkur ke Tanah
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan