SuaraBanten.id - Keberadaan geng motor terus menerus membuat masyarakat resah. Melihat tingkah mereka yang semakin menjadi, Ditreskrimum Polda Banten belakangan kian gencar memburu geng yang hobi mengacungkan senjata tajam di sejumlah jalan utama di Kota Serang.
Kekinian, setidaknya sudah 19 anggota geng motor yang mengatas namakan sebagai Geng All Star Serang Timur itu sudah diringkus polisi.
“Hingga Senin jam 08.00 WIB tadi telah berhasil mengamankan 9 orang lagi, sehingga total sementara menjadi 19 orang pemuda sebelumnya 10 telah diamanakan,” ujar Martri Sonny di hadapan awak media, Selasa (9/3/2021).
Ia menyebut, aksi anggota geng motor itu viral usai video yang memperlihatkan ratusan anggota mereka memamerkan sajam viral di media sosial.
“Tentunya mengganggu Kamtibmas wilayah hukum Polda Banten khususnya wilayah kota Serang” paparnya, melansir BantenHits (jaringan Suara.com).
Lebih jauh, Matri menyebut, hingga saat ini, Ditreskrimum Polda Banten dan Satreskrim Polres jajaran terus melakukan pengejaran terhadap kawanan geng motor yang viral di media sosial tersebut.
“Kami masih melakukan pengembangan dan kemungkinan jumlah yang kami amankan akan terus bertambah,” jelasnya.
Martri menyebut, geng motor ini kerap melakukan aksi serupa dan mengganggu pengguna jalan lain karena adanya anggota mereka yang dibacok bulan lalu.
“Merespon dari kejadian tersebut mereka merencanakan untuk balas dendam di mana hasil komunikasi yang dilakukan oleh oknum tersebut melalui grup media sosial namanya All star,” tutupnya.
Baca Juga: Doakan Andin 'Ikatan Cinta' Cepat Sembuh, Keluarga Ini Gelar Makan Bersama
Berita Terkait
-
Viral Pemuda Bawa Adik ke Tongkrongan, Publik: Bismillah Dapat Kakaknya
-
Kisah Jalan Kaki Ciputat - Gunung Rinjani: 3 Bulan di Jalan, 4 Buah Sandal
-
Kocak! Pria Beli Es Krim Lewat Drive Thru, Mobil yang Dipakai Jadi Sorotan
-
Tukar Bonus Tiket Hasil Main Game Zone, Pasangan Ini bak 'Rampok' Toko
-
Kisah Nenek Cari Barang Bekas hingga Dini Hari Hanya Demi Upah Rp 25 Ribu
Terpopuler
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 41 Kode Redeem FF Terbaru 10 Juli: Ada Skin MP40, Diamond, dan Bundle Keren
- Eks Petinggi AFF Ramal Timnas Indonesia: Suatu Hari Tidak Ada Pemain Keturunan yang Mau Datang
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
Pilihan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Prediksi Oxford United vs Port FC: Adu Performa Ciamik di Final Ideal Piala Presiden 2025
-
Ole Romeny Kena Tekel Paling Horor Sepanjang Kariernya, Pelatih Oxford United: Terlambat...
-
Amran Sebut Produsen Beras Oplosan Buat Daya Beli Masyarakat Lemah
Terkini
-
Pemuda di Ciomas Ditemukan Tewas Gantung Diri di Dapur, Diduga Akibat Depresi
-
Ironi di Balik Pintu Rumah, Ayah di Serang Cabuli Anak Kandung Usia 4 Tahun
-
Gudang BBM di Tangerang Kebakaran Diduga Karena Dinamo Overheat, Lima Orang Jadi Korban
-
Ketua DPRD Desak Kasus Pelecehan Seksual SMAN 4 Serang Diproses Hukum: Damai Tidak Cukup!
-
Spesifikasi Khusus Nan Menarik Fujifilm XT30