SuaraBanten.id - Deddy Corbuzier tampak menangis ketika mengenang sosok Syekh Ali Jaber. Bagi Deddy, ulama asal Madinah itu sangat baik dan rendah hati.
Mantan suami Kalina Oktarani itu terkejut saat pertama kali mendengar kabar Syekh Ali Jaber meninggal dunia.
"Gue kaget banget ketika pagi ini, gue di-WhatsApp beberapa temen kalau Syekh Ali Jaber meninggal dunia," kata Deddy lewat video di kanal YouTube miliknya, Kamis (14/1/2021).
Deddy Corbuzier menilai Syekh Ali Jaber adalah ulama yang bercita-cita menjadikan Indonesia lebih baik. Karenanya dia menyesalkan lelaki berusia 44 tahun itu pergi begitu cepat.
Baca Juga: Selain Syekh Ali Jaber, Haikal Hasan Sebut 10 Nama Ulama Wafat Januari 2021
"Orang yang mencoba membuat pancasila NKRI jadi Indah. Dipanggilnya cepet banget," ujar Deddy temenung lama.
Deddy tak peduli bila ada orang yang menganggapnya aneh karena mengenang sosok Syekh Ali Jaber di podcast hingga dia menangis.
"Saya bikin video ini supaya teman-teman tahu betapa luar biasanya sosok beliau," ujar Deddy sambil terisak.
Deddy juga mengenang Syekh Ali Jaber lewat Instagram. Dia menyinggung kesabaran Syekh Ali ketika alami insiden penusukan.
Hal itu disadari Deddy saat Syekh Ali jadi bintang tamu podcast miliknya sehari setelah ditusuk.
Baca Juga: Air Mata Deddy Corbuzier Menetes dan Terisak Mengenang Syekh Ali Jaber
"Saya adalah salah satu orang yang beruntung di beri Allah bertemu Ali Jaber walau hanya sekali. Beliau datang satu hari setelah beliau ditusuk. Sadar kah kita, kalau beliau adalah pahlawan," tulis Deddy.
Berita Terkait
-
Biodata Lunar Ivory Istri Tretan Muslim, Diduga Disentil King Abdi Soal Resep Bebek Carok
-
Deddy Corbuzier Tak Peduli Isu Selingkuh Ridwan Kamil, Kecuali Biayai Ani-Ani Pakai Duit Korupsi
-
Teman Deddy Corbuzier Sampai Putus Gegara Isu Selingkuh Ridwan Kamil dan Lisa Mariana: Bodoh Banget!
-
Deddy Corbuzier Tanggapi Isu Ridwan Kamil Selingkuh: Udah Berasa Jadi Hakim
-
Potongan Obrolan Titiek Puspa dan Deddy Corbuzier, Sempat Dilarang Tayang
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan