SuaraBanten.id - Jagat maya kembali diramaikan dengan unggahan warganet yang memperlihatkan prosesi pemakaman jenazah Covid-19.
Mirisnya, dalam video yang diunggah oleh akun Twitter @dewiirawan13 tersebut memperlihatkan ambulans yang diduga membawa jenazah pasien Covid-19 tengah antre di TPU.
Sang perekam video menyebut, antrean mobil ambulans itu hendak memakamkan jenazah pasien Covid-19 di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tegal Alur.
Ia mengatakan, pemakaman jenazah tersebut adalah yang baru saja datang. Padahal pemakaman sebelumnya masih antre.
Baca Juga: Ambil Paksa Jenazah Pasien Covid-19, Massa Sebut Meninggal karena Disantet
"Pemakaman Tegal Alur, ini pasien yang wafat karena terpapar Covid-19. Pemakaman baru. Turun hujan, banjir," ucap pengunggah video.
Hal ini tentu menjadi kabar yang sangat menyedihkan. Bahkan, hanya untuk dimakamkan saja, jenazah pasien tersebut harus antre.
Di dalam video itu juga menunjukkan ada sangat banyak makam warga yang diduga pasien Covid-19.
Hingga saat ini, video berdurasi 38 detik itu sudah disukai dan dibagikan ulang oleh ribuan pengguna internet di Twitter.
Ribuan warganet yang mengomentari unggahan itu mengaku miris dengan fenomena saat ini. Hal ini tentu menunjukkan bahwa kasus Covid-19 di Indonesia belum menunjukkan hal yang baik.
Baca Juga: Ambil Paksa Jenazah Pasien Covid-19 di RSUD Brebes, 14 Orang Ditangkap
"Sudah ada yg mengingatkan 9 bulan lalu, tapi ya gitu karena safety & kesehatan bagi masyarakat kita itu nggak penting. Dan ini mulai kejadian. Berikutnya...terlalu ngeri untuk membayangkan," ungkap akun @muharmans.
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Mau Dapat Saldo DANA Gratis, Buruan Klaim Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tiga Begal di Rajeg dan Pasar Kemis Tangerang Diringkus Polisi
-
Klaim Link DANA Kaget Hari Ini, Dapatkan Rp500 Ribu Hingga JutaanBagi yang Tercepat!
-
Ada 1.152 TPS Rawan PSU Pilkada Kabupaten Serang, 7 Berstatus Sangat Rawan
-
Pemprov Banten Guyur Rp5 Miliar untuk Penanganan Banjir di Kota Tangerang