SuaraBanten.id - Cekcok berdarah antar pemuda di Kampung Tanara, Kecamatan Tanara, Kabupaten Serang, Banten mengakibatkan satu orang menderita luka bacok di wajah.
Pelaku pembacokan diketahui berinisial MA. Pemuda tersebut membacok tetangga kampungnya, AS, dalam bentrokan yang terjadi, Selasa (26/5/2020) lalu.
Bentrok antar pemuda di Tanara bermula saat salah satu rekan MA, yakni H mengaku dikeroyok sekelompok pemuda. Lokasinya di Terminal Tanara.
Mendengar informasi tersebut, MA bergegas menghampiri H yang saat itu akan melaporkan kasus pengeroyokan terhadap dirinya ke pihak kepolisian.
Baca Juga: Geger! Gali Septic Tank, Guru Ngaji di Bogor Temukan Kerangka Misterius
"H ini mau laporan ke polisi. Dijalan bertemu MA (di sebuah jembatan). Kemudian MA mengajak teman-temannya nongkrong, sekitar pukul 02.00 WIB," kata Kapolres Serang, AKBP Mariyono kepada awak media, dikutip dari Banten Hits—jaringan Suara.com—Jumat (29/5/2020).
Usai kumpul, MA mengajak teman-temannya menuju kediaman AS yang disebut-sebut telah melakukan pengeroyokan terhadap H.
Namun, kata Mariyono, bukannya berdamai dua kelompok pemuda ini malah kembali bertengkar di depan steam motor Jalan Raya Syekh Nawawi.
Pemicunya, menurut Mariyono, MA datang secara bergerombol sehingga kelompok AS menilai bahwa mereka diserang balik.
"Tujuannya datang untung berdamai tapi terjadi salah paham. Terjadi keributan di depan steam motor," tuturnya.
Baca Juga: Berteduh Saat Hujan, Sepasang Remaja Berbuat Tak Senonoh di Pinggir Jalan
Dalam cekcok tersebut, Mariyono menerangkan terjadi kekerasan yang berakhir dengan luka bacok di wajah AS.
"Wajah AS terluka. Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara waktu, pelaku MA dikenakan Pasal 351 KUHP," terangnya.
Berita Terkait
-
Bawaslu RI Periksa 12 Orang Terkait Dugaan Politik Uang di PSU Pilkada Serang
-
Dugaan Politik Uang Terungkap di Cikande Jelang PSU Serang, 2 Perangkat Desa Diduga Terlibat
-
Kompolnas Komentari Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel: Dalam Penyidikan..
-
Polda Banten Akui Mobil Dinas Polisi yang Isi Bensin di SPBU Ciceri Milik SPN
-
Mobil Dinas Polisi Isi Bensin di SPBU Ciceri yang Disegel, Polda Banten Angkat Suara
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Ratu Zakiyah-Najib Unggul Quick Count, Direktur Tim Pemenangan: Masyarakat Ingin Perubahan
-
PSU Kabupaten Serang: Andika-Nanang Kalah Telak di Kandang Ratu Zakiyah
-
Ratu Zakiyah-Najib Menang 76 Persen Hasil Real Count Tim Pemenangan
-
Bawaslu RI Dalami Keterkaitan 12 Orang Pelaku Politik Uang dengan Tim Kampanye di Serang
-
BRImo Tambahkan Fitur Dua Bahasa, Makin Mudah Digunakan