SuaraBanten.id - Jelang arus mudik angkutan Lebaran 2019, Tol Tangerang - Merak (Tamer) mengujicobakan sistem Single Lane Free Flow (SLFF) di gerbang tol Ciujung, Kabupaten Serang, Banten.
SLFF merupakan implementasi sistem pembayaran tanpa henti dalam setiap lajur transaksi. Sistem ini menganut Intelligent Traffic System (ITS).
"Saat ini kami masih dalam tahap persiapan menuju sistem SLFF. Dalam penerapan free flow ini dibutuhkan kesiapan tidak hanya dari pihak pengelola jalan tol saja, namun juga kesiapan dari masyarakat untuk beralih dari sistem manual dan otomatis menuju sistem free flow," kata Presiden Direktur (Presdir) PT Marga Mandala Sakti (MMS) yang merupakan pengelola ruas Tol Tamer, Krist Ade Sudiyono pada Jumat (05/04/2019).
Uji coba SLFF telah dilakukan sejak tahun 2016 dan masih terus dilakukan perbaikan, hingga siap diterapkan dalam proses pembayaran di gerbang tol tanpa harus menghentikan kendaraan.
Baca Juga: Tanpa Oplas, 5 Cara Ini Bisa Bikin Pipi Chubby Jadi Tirus
Teknologi yang digunakan SLFF menggunakan Dedicated Short Range Communication (DSRC) untuk memungkinkan penyimpanan data atau identitas kendaraan di dalam alat yang diletakkan di dalam kendaraan atau on board unit (OBU).
Sistem kerja DSRC berbasis pada pertukaran alat informasi antara alat dan pembaca atau reader menggunakan gelombang 5,8 GHz dengan jarak dekat dan penggunaan emisi energi yang rendah.
Reader yang diletakkan di atas jalan, berada di gerbang atau gantries, akan medeteksi dan mengklasifikasikan kendaraan yang melintas.
Sehingga, tarif yang dibayarkan akan lebih akurat sesuai dengan jenis kendaraan dan jarak tempuh.
"Saat ini instalasi SLFF sudah dipersiapkan di Entrance Gerbang Tol Serang Barat dan Cikande, Exit Gerbang Tol Cikupa dan Serang Timur dengan masing-masing satu lajur," terangnya.
Baca Juga: Tak Jalani Putusan PTUN soal OSO, MA Sebut KPU Melanggar Hukum
Uji coba SLFF pun telah dilakukan pada gerbang tol Karang Tengah dan Cikupa, Tangerang, Banten.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
-
Kucing Ikut Mudik Lebaran, 5.492 Hewan Peliharaan Diangkut Kereta Api ke Kampung Halaman
-
Angkasa Pura Indonesia Layani 10,67 Juta Penumpang Pesawat Selama Mudik Lebaran
-
Mudik Lebaran 2025 di Sultan Hasanuddin: Jumlah Penumpang Stabil, Ini Alasannya!
-
KAI Beberkan 10 Relasi Kereta Api yang Angkut Penumpang Paling Banyak Selama Lebaran
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
Terkini
-
BRI Dorong UMKM Lewat KUR, Fokus Kepada Ekonomi Kerakyatan Lewat Sektor Produktif dan Pertanian
-
Kamandalu Ashitaba, UMKM Binaan BRI Siap Go Global
-
Oknum Guru di Lebak Diduga Lakukan Pelecehan ke Murid
-
Segera Klaim Saldo DANA Gratis Jumat 25 April 2025, Bisa Buat Modal Nongkrong
-
Partisipasi Pemilih PSU Pilkada Serang Turun Drastis