Jalan Berdebu Bak Badai Pasir, Warganet Sebut Lingkar Selatan Cilegon Adalah Dubai Arab

Dalam video terekam, seorang pemotor berusaha melalui jalan penuh debu

Lebrina Uneputty
Minggu, 26 September 2021 | 11:42 WIB
Jalan Berdebu Bak Badai Pasir, Warganet Sebut Lingkar Selatan Cilegon Adalah Dubai Arab
Jalan Lingkar Selatan Cilegon yang berdebu tebal (Instagram)

SuaraBanten.id - Jalan berdebu bak badai Pasir, Warganet Sebut Lingkar Selatan Cilegon arah Anyer ini adalah Dubai, Kota Terbesar di Uni Emirat Arab. 

Komentar itu terlontar dalam unggahan sebuah video di akun instagram @Agoez_bandz4.

Tentu saja itu hanyalah anekdot warganet melihat debu mengepul tebal di ruas jalan hingga menutup pandangan jarak.

Dalam video terekam, seorang pemotor berusaha melalui jalan penuh debu. Debu tebal itu menarik perhatian pengendara dan merekamnya.

 Pemotor diduga perempuan, tampak gigih berusaha menembus kepulan debu tebal nyaris menutup pandangan mata jarak beberapa meter ke depan.

Video yang diunggah akun instagram @Agoez_bandz4 ini pun menuai komentar canda warganet.

Beberapa dari mereka beranggapan hal itu wajar terjadi di wilayah kawasan Industri. Beberapa lainnya melemparkan komentar-komentar lucu.

Akun instagram @Agoez_bandz4 mengunggah video dengan caption "Rasakan Sensasi Mandi Debu"

Jalan Lingkar Selatan Cilegon yang berdebu tebal (Instagram)
Jalan Lingkar Selatan Cilegon yang berdebu tebal (Instagram)

Warganet pun ikut berkomentar.

"Anak sekolah berangkat pake baju putih biru, pulang jadi pramuka.. Waduh," tulis @fajara***.

"Ga perlu pake foundation dan bedak lagi," beber @ibu_an***.

"Ini pasti di dubai .. bukan di indo," timpal @fajar_muji_chri***.

Sedangkan menurut beberapa komentar lain, lokasi tersebut berada di Jalan Raya Lingkar Selatan Cilegon arah Anyer.

Diduga, debu tebal yang menyelimuti sebagian ruas jalan tersebut diakibatkan jalan rusak sehingga saat melintas di musim kemarau, debu tebal akan berterbangan menghalangi pandangan mata pengendara. (*)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini