SuaraBanten.id - Sah! Akhirnya PlayStation 5 atau PS5 resmi mendarat di Indonesia pada hari ini, Jumat (22/1/2021). Sebelumnya, konsol game ini telah meluncur secara global pada November 2020.
"Sony Interactive Entertainment Singapore Private Limited (SIE) hari ini mengumumkan bahwa PS5 akan diluncurkan di Indonesia pada 22 Januari 2021," tulis Sony dalam blog playstation.com pada November lalu.
Sony mengatakan bahwa PS5 di Indonesia akan tersedia dalam dua varian:
- PS5 Digital Edition Rp7,3 juta
- PS5 Ultra HD Blu-ray yang dijual Rp8,8 juta.
Perbedaan keduanya adalah versi digital hadir tanpa slot Blu-ray disc atau kaset, sehingga game yang akan dimainkan harus diunduh.
Namun pembeli sepertinya tidak bisa membeli PS5 secara langsung melalui toko. Sebab beberapa unggahan peritel PS5 menyebutkan bahwa pembeli yang bisa mendapatkan PS5 hari ini adalah mereka yang telah melakukan pemesanan awal (pre-order) pada Desember lalu.
"Admin informasikan untuk teman-teman semua kalau saat ini stok PS5 sudah sold out, dan outlet GSSHOP juga sudah memberikan pembatas khusus antrean PS5 bagi yang sudah menang undian pre-order," tulis akun Instagram ggshopid.
Peritel lainnya, Urban Republic juga telah membuka opsi pengambilan di tempat bagi pelanggan yang sudah melakukan pre-order PS5.
Sementara bagi pelanggan yang memilih opsi pengiriman langsung ke rumah, mereka bisa mengecek akun Eraspace untuk melihat status pengiriman.
Berikut adalah daftar gerai yang akan menjual PS5 di Indonesia:
Baca Juga: Sepi Peminat, Penjualan PlayStation 5 di Jepang Mengecewakan?
- Sony Center Grand Indonesia
- Multigame Kelapa Gading
- Terminal Game (Mal Taman Anggrek)
- Terminal Game (Karawaci)
- PS Enterprise Mangga Dua
- GS Cibubur Junction
- GS Shop AEON BSD
- GS Shop Bintaro Plaza
- GS Shop Mall Grand Metropolitan
- GS Shop Kota Kasablanka
- GS Shop Lippo Mall Kemang
- GS Shop Lippo Mall Puri
- GS Shop Pondok Indah Mall
- GS Shop Senayan City
- GS Shop Bintaro Xchange
- GS Shop Trans Studio Mal Cibubur
- Urban Republic Grand Indonesia
- Urban Republic Gandaria City
- Urban Republic Summarecon Mal Serpong
- Urban Republic Trans Studio Mall Cibubur
- GS Shop Sun Plaza - Medan
- GS Shop Podomoro Deli Park - Medan
- GS Shop Bandung Electronic Center - Bandung
- GS Shop Mall Bali Galeria - Bali
Berita Terkait
-
Alur Kepindahan dan Jadwal Tes Medis Maarten Paes di Ajax Amsterdam: Hampir Gabung ke Feyenoord
-
Intip Latihan Persija Jakarta, John Herdman Beberkan Alasannya
-
Piala AFF 2026: Turnamen Debut yang Mulai Tawarkan Keberpihakan kepada John Herdman
-
Bunyi Ikrar Pelajar Indonesia yang Wajib Dibacakan saat Upacara Bendera 2026
-
Dion Markx Join Liga Indonesia, Lini Belakang di AFF Cup Kian Mewah!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Dompet Nggak Boncos! 4 Rekomendasi Mobil Bekas untuk Keluarga Milenial yang Wajib Dilirik
-
Transaksi Sabu Rp41 Miliar di Depan SD Tangerang Digagalkan, 27 Kg Barang Bukti Disita
-
4 Surga Wisata Alam di Lebak dan Pandeglang yang Wajib Masuk 'Bucket List' Kamu
-
Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 8 Halaman 113 Kurikulum Merdeka
-
BRI Soroti Besarnya Potensi Fintech Indonesia di Forum WEF Davos 2026